For Your Information

Membuat E-mail

E-MAIL ??? apa itu email? E-mail adalah singkatan dari Electronic Mail. Yang berarti surat menyurat di internet. Jadi e-mail bukan surat yang dikirim melalui kantor pos atau jasa pengiriman lainnya, tetapi dikirim melalui jaringan internet. E-mail tidak menggunakan kertas atau perangko, cukup dengan mengetik huruf-huruf di keyboard dan dengan hitungan detik surat yang kita kirim dapat diterima oleh si penerima walaupun jaraknyanya jauh.

E-mail pada saat ini sangat banyak digunakan, karena proses pengirimannya cepat dan mudah. Sekarang banyak sekali situs-situs gratis penyedia membuat e-mail seperti, yahoo, gmail, rocketmail dan lain-lain.

Kali ini saya akan memberikan tutorial (cara) membuat e-mail di Gmail. Kenapa Gmai? karena pada saat ini Gmail merupakan situs penyedia email terpopuler di Indonesia.

Let's check how to make e-mail with Gmail.......

  1. Buka halaman google yaitu dengan mengklik link berikut http://google.com
  2. Muncul halaman google ini:
    membuat email di gmail google
  3. Klik menu GMAIL yang ada di pojok kanan halaman seperti gambar di atas.
  4. Akan terbuka halaman berikut
    membuat email di gmail google 1
  5. Klik tulisan BUAT AKUN
  6. Anda akan dibawa ke halaman berikut:
    membuat email di gmail google 2
  7. Langkah selanjutnya silakan anda isi semua isian formulir yang diminta gmail (email google), meliputi NAMA DEPAN, NAMA BELAKANG.
    membuat email di gmail google 3
  8. Isikan PILIHAN NAMA PENGGUNA (inilah calon alamat email anda), untuk ini anda dapat menggunakan huruf, angka dan titik. Pada contoh ini saya mengisikan novehasanah211182. Perhatikan, ada ekstensi @gmail.com di belakang formulir ini. Artinya nanti alamat email saya adalah novehasanah211182@gmail.com. Saran saya, gunakanlah nama (alamat) yang nantinya mudah anda atau orang lain ingat yaitu dengan menggunakan bentuk yang sederhana saja. Perhatikan gambar di atas.
  9. Berikutnya anda harus membuat password yang kuat dan mudah diingat. Pastikan keyboard komputer atau laptop anda dalam posisi CAPS LOCK mati (tidak aktif), artinya kita hanya akan menggunakan huruf kecil. Karena password bersifat case-sensitive (huruf besar dan huruf kecil dianggap berbeda), maka agar nantinya anda tidak kesulitan mengetikkan password saat akan login ke alamat email gmail (google mail) anda. Silakan mengisikan password yang sebaiknya merupakan kombinasi huruf kecil dan angka. Rancanglah dahulu password anda pada selembar kertas, dan simpan kertas ini siapa tahu sewaktu-waktu anda lupa. Lalu konfirmasi password dengan mengetik ulang password yang telah anda buat dan isi pada kolom di bawahnya. Perhatikan gambar berikut.Yang tampak hanya bulatan-bulatan hitam kecil pada isian password anda sehingga tidak bisa terlihat.
    membuat email di gmail google 4
  10. Isikan tanggal lahir meliputi TAHUN, TANGGAL, dan BULAN.
  11. Pilih gender atau jenis kelamin anda.
  12. Isi nomor handphone (hp) anda. Perhatikan, di depan formulir ada bendera merah putih dan angka +62 yang merupakan kode negara Indonesia untuk nomor HP anda. Angka +62 menggantikan angka 0 pada nomor handphone anda. Jadi bila misalnya nomor HP anda adalah 08524999999999, maka anda cukup mengetikkan 8524999999999 di belakang angka +62 tersebut.
    membuat email di gmail google 5
  13. Selanjutnya untuk isian ALAMAT ANDA SAAT INI dapat dikosongkan (tidak diisi, karena saya berasumsi anda belum punya alamat email sebelumnya).
  14. Kemudian masukkan kode Captcha yang diberikan (biasanya dalam bentuk angka atau kombinasi huruf yang terdiri dari 2 bagian), pisahkan kedua bagian captcha dengan spasi. Jika anda kesulitan membaca kode tersebut, silakan minta kode captcha baru dengan mengklik tombol panah melingkar di sisi kanan kolom isian tersebut.
    membuat email di gmail google 6
  15. Yakinkan bahwa lokasi anda sudah benar (INDONESIA).
  16. Beri tanda centang (v) dengan mengklik kotak persegi kecil di depan kalimat “Saya Menyetujui Persyaratan Layanan dan kebijakan privasi Google.”
  17. Klik Tombol LANGKAH BERIKUTNYA.
  18. Kemudian anda akan dibawa ke halaman berikutnya untuk melakukan verifikasi akun, pada halaman ini ditampilkan nomor handphone yang tadi anda masukkan. Perhatikan, bahwa kode verifikasi akan dikirimkan oleh gmail (google mail) melalui pesan teks (SMS). Anda boleh menggantinya dengan meminta pesan dikirim dalam PANGGILAN SUARA. Dalam contoh ini saya tetap menggunakan SMS. Silakan klik tombol LANJUTKAN.
  19. membuat email di gmail google 7
  20. Anda akan dibawa ke halaman baru (ada gambar HP-nya) dan kolom kode verifikasi yang akan anda isi dengan kode yang dikirim google mail (gmail) melalui SMS ke telepon seluler anda. Perhatikan, bahwa kode kadang agak lama baru dikirimkan, bahkan sampai 15 menit. Jadi sabar saja jika telepon anda belum menerima SMS dari gmail.
    membuat email di gmail google 8
  21. Klik tombol LANJUTKAN.
  22. Anda selanjutnya akan dibawa ke halaman baru untuk menyetting tampilan anda di gmail. Lihat gambar berikut.
    membuat email di gmail google 9
  23. Jika anda tidak ingin menambahkan foto, lewati saja langkah ini dengan mengklik tombol LANGKAH BERIKUTNYA di bawah halaman itu. Jika anda ingin foto anda terpampang pada akun email anda, silakan klik tulisan TAMBAHKAN FOTO di bawah nama anda. Ambil foto dari komputer atau laptop anda pada kolom yang disediakan.
  24. Jika anda mengklik tombol LANGKAH BERIKUTNYA, maka anda akan dibawa ke halaman baru yang berisi ucapan SELAMAT DATANG dari google kepada anda. Nah, akun anda sudah selesai dibuat. Anda sudah punya akun email di gmail (email google). Untuk mulai menggunakannya silakan klik tombol LANJUTKAN KE GMAIL.
    membuat email di gmail google 10
  25. Anda sekarang sudah bisa berkirim email lewat akun baru gmail anda. Akun ini sekaligus juga dapat digunakan untuk youtube, google+ dan sebagainya.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar